Blog ini dipenuhi soal-soal—bila anda berkunjung ke sini untuk mencari hiburan anda salah tempat. Lebih baik anda segera keluar.—blog ini sangat menjemukan bagi pencari hiburan. Bagaimana tidak menjemukan, anda hanya akan bertemu dengan soal-soal di sini, selain kunci jawaban. Gambar postingan juga, seperti yang anda lihat di atas itu, juga gambar soal. Hanya beberapa yang gambar manusia.
Setelah saya tuntas mengunggah soal-soal PTS Kelas atas, sekarang saya mengunggah soal-soal PTS kelas bawah, dan saya mulai dari kelas 3. Kenapa saya mulai dari kelas 3 bukan kelas 1? Saya sudah membuat soal-soal kelas 3, kelas 1 dan 2 belum. Sampai tulisan ini saya buat saya masih belum punya soal-soal kelas 1 dan 2. Mungkin segera akan saya buat, mungkin tidak segera. Kapan pun kalau anda ada waktu, anda bisa membuka blog ini untuk memastikan saya sudah membuat soal kelas 1 dan 2 atau belum.
Di bawah postingan ini, selain ada link unduh soal dan kunci jawaban PTS kelas 3 semester 2, juga ada link untuk masuk ke postingan soal PTS semester 2 kelas-kelas lainnya. Bila link itu sudah berwarna merah, artinya saya sudah membuat soal-soalnya dan anda bisa mengklik untuk mengunduhnya. Bila linknya masih hitam, artinya saya belum membuat soal-soalnya dan gambar anak panah krusor anda tidak bisa berubah menjadi gambar tangan ketika krusor itu anda tempelkan di link itu.
Link-link di bawah postingan ini bisa segera berwarna merah, bisa juga tetap berwarna hitam selama berhari-hari atau berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun. Saya biasanya lama dalam membuat soal. Anda bisa bosan menunggu saya bekerja. Bila PTS segera di mulai, seminggu lagi misalnya, jangan berharap banyak dengan blog ini, segeralah mencari blog lain yang menyediakan soal-soal PTS. Banyak soal-soal berkualitas di luar sana.
Anda bisa membuat sendiri soal-soal itu. Soal buatan anda sendiri pastinya akan lebih tepat untuk siswa anda. Soal-soal saya mungkin tidak tepat untuk siswa anda karena, mungkin, jumlah kompetensi dasar (KD) yang anda ajarkan kepada siswa anda tidak sama dengan KD yang ada di soal-soal saya. Anda bisa memeriksa KD pada soal-soal yang saya buat. Unduh saja soal-soal saya di blog ini kemudian cocokkan dengan pemetaan KD anda. Sesuai atau tidak.
Berikut ini link untuk mengunduh Soal UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 dan Kunci Jawabannya:
- Soal UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 - Tema 5 [unduh]
- Soal UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 - Tema 6 [unduh]
- Soal UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 - B. Jawa [unduh]
- Kunci Jawaban UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 - Tema 5 [unduh]
- Kunci Jawaban UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 - Tema 6 [unduh]
- Kunci Jawaban UTS / PTS Kelas 3 Semester 2 - B. Jawa [unduh]
0 komentar: